Kamis, 28 Juli 2011

Pulau Onrust, Cipir dan Kelor


Pulau Onrust, Cipir, dan Kelor merupakan pulau yg berada di kawasan kepulauan seribu. Tiga pulau inilah yang masih menyimpan sejarah penjajahan belanda di indonesia beberapa abad yang lalu, berupa benteng, rumah sakit, area pemakaman belanda, senjata, dan benda2 lainnya. 
Bersama komunitas Nol Derajat, mungkin karena adminnya adalah mahasiswa arkeologi UI, jadi jalan2 kali ini adalah ke musium, hahaha.. akhirnya kemusium juga. Kalo nggak, bisa jadi terakhir kali ke musium waktu SD :D
Kali di daerah Kota Tua


Hanya dengan bermodal seratus ribu, empat pulau terlampaui.  Sayangnya kami tidak mengunjungi satu pulau yang lainya, padahal dekat.  Dia adalah Pulau Bidadari.. yahhh, may be next time. ^^
Start trip kami dari Kota Tua Jakarta sekitar jam setengah 10. Dari sini kami berjalan kaki menuju angkot arah muara kamal. Satu pelajaran yang bisa diambil saat menuju angkot adalah kami melewati kali (sambil nutup hidung). Konon, kali ini saat penjajahan Belanda menjadi tempat pembuangan limbah tebu. Mirisnya, air dikali ini merupakan sumber air penduduk sekitar (MCK). 
Karena air yang tidak sehat, banyak masyarakat yang terjangit penyakit lepra.
Sampai ke Muara Kamal, kami naik perahu menuju Pulau Cipir. Perjalanan menghabiskan waktu 30 menit. Air laut sepanjang perjalanan tidak kalah hitamnya kalau saya bandingkan dengan air laut di Ancol. Begitu banyaknya limbah yang terbuag. Dan bisa dibayangkan betapa tidak sehatnya laut sekitar kita. 
Yuk mari kita berangkat :)
Prasasti Pulau Cipir Kayangan
Pulau Bidadari dilihat dari Pulau Cipir
Bangunan di Pulau Cipir.
Pantai di sekitar pulau Cipir
Beginilah bangunan-bangunan yang ada di Pulau cipir. Sudah tidak terawat tetapi kita masih bisa melihat bentuk bangunannya. Salah satu bangunannya adalah sebuah rumah sakit. Yang dijamannya difungsikan sebagai rumah sakit untuk jamaah haji atau masyarakat Kota Batavia yang terjangkit penyakit menular akibat limbah kali. Terdapat juga benteng, namun sudah hancur, hanya tinggal fondasinya saja. Benteng ini hancur karena di bom oleh tentara Inggris yang ingin merebut kekuasaan Belanda di Indonesia. 


Jembatan penghubung Pulau Cipir dengan Pulau Onrust
Jembatan diatas adalah jembatan penghubung antara pulau onrust dengan pulau cipir. Sayangnya, jembatan ini juga sudah hancur dan tidak bisa digunakan lagi. Jembatan ini hancur akibat letusan Gunug Krakatau.
Dari Pulau Cipir, kami menuju Pulau Kelor. Pulau nya lebih kecil dari Cipir. Namun pemandu mengatakan bahwa pulau ini sebelumnya lebih besar dari yang sekarang yang disebabkan oleh abrasi dan hancurnya bangunan disekitarnya diakibatkan oleh letusan gunung krakatau. Satu2nya bangunan yang bisa kita lihat disini adalah Benteng Martelo, yang bentuk bangunannya terinspirasi dengan Benteng Bangsa Portugis karena kekuatannya.
Pulau Kelor
Benteng Martelo
Reruntuhan benteng dan bangunan di Pulau Kelor
Menepi di Pulau Kelor

Mari menuju Onrust. Kata ONRUST, diambil dari Bahasa Belanda yang berarti tidak pernah istirahat. Sama seperti Pulau cipir, disini kami masih bisa melihat sisa-sisa bangunan tempoe doloe. ^^ Ada yang sudah dipugar, ada yang dibiarkan begitu saja alias tidak terawat, ada pula yang tinggal fondasinya saja.
Prasasti Pulau Onrust
Pada jamannya, pulau Onrust merupakan pusat transit kapal-kapal pemerintahan Belanda sebelum pindah  membangun pelabuhan di Tanjuk Priuk. Disini mereka juga menyimpan rempah2 hasil pribumi yang akan diangkut ke Negara mereka. Pada suatu hari, gudang tempat mereka dihancurkan oleh penduduk sekitar yang sudah tidak tahan akan kelaparan yang mereka alami. Hingga sampai saat ini, gudang ini sudah hanya tinggal fondasi saja. Pulau Onrust juga difungsikan untuk menampung para calon jamaah haji. Hal ini disiasati karena pemerintah belanda sadar akan kekuatan massa umat islam yang di pimpin oleh para kiai bisa menghancurkan mereka. Tapi mereka berkilah pada para jamaah haji bahwa mereka disatukan disini agar terbiasa dengan keadaan laut. 

Salah satu box yang berisi pecahan2 keramik di musium Ornust. Musium ini sebelumnya adalah rumah seorang dokter Belanda. Awalanya musium diletakkan di Gereja Onrust, namun telah dipindahkan. Dan saat ini geraja tersebut telah ditutup.
Pemakaman Belanda
Bangunan Penjara
Bercerita tentang pulau yang sudah tidak terawat, bekas penjajahan belanda, rumah sakit, dan di Indonesia, pasti akan selalu dikaitkan dengan mistis. Demikian pula disini, Pulau Onrust terkenal dengan cerita2 angkernya. Hal ini karena ada seorang putri belanda,Maria, yang masih berusia 12 tahun sering menampakkan diri. Konon cerita, putri ini sedang menanti seseorang dari barat. wkwkwkwkwk.


  Have a nice trip O_o


Jumat, 22 Juli 2011

Redirect halaman pada frame

Redirect halaman digunakan untuk mengarahkan halaman tertentu ke halaman lain. Misalnya jika session time out maka page user akan diarahkan ke halaman index (otomatis) atau ada link tertentu (menggunakan a href atau button ).

Berikut beberapa contoh redirect halaman (tanpa menggunakan frame)
1. < a href="halamanlain.html">Klik disini </a>
2. <meta http-equiv="refresh" content="0; url=index.php">
3. header("Location: index.php");
4. <script type="text/javascript">window.location = "index.php";</script>

Jika menggunakam frame, biasanya kita akan meletakkan link redirect disalah satu frame. Jika yang dimaksud redirect tersebut adalah untuk mengubah header url maka kita harus menutup semua frame. Sebagai contoh, link Log Out difungsikan untuk menutup semua session dan akan diarahkan ke halaman index. Berikut contoh redirect pada frame:
1. <a href="logout_process.php" target="_top">Log Out</a>
2. <SCRIPT LANGUAGE='JavaScript'>
    window.parent.location='index.php'
   </SCRIPT>

Semoga bermanfaat ^^

Senin, 11 Juli 2011

Siapa Mahram Saya

Mahram, adalah sebutan untuk lawan jenis yang tidak bisa dinikahi. Namun masih ada beberapa diantara kita menyebutnya dengan kata Muhrim, padahal yang dimaksud adalah Mahram. Muhrim adalah sebutan untuk orang yang sedang berihram dalam ibadah haji dan belum melakukan tahlul (pemotongan sebagian rambut).

Berdasarkan QS Annisa:23, yang termasuk mahram dari kalangan laki-laki adalah:
  1. Ummahatukum, Ibu dst keatas seperti nenek
  2. Banatukum, Anak perempuan dst kebawah seperti cucu, cicit
  3. Akhwatukum, Saudara perempuan sekandung
  4. 'Ammatukum, Saudara perempuan ayah (bibi)
  5. Khalatukum, Saudara perempuan ibu (bibi)
  6. Banatul Akhi, Anak perempuan dari saudara laki-laki (Keponakan)
  7. Banatul Ukhti, Anak perempuan dari saudari perempuan (Keponakan)
  8. Ummahatukumul lati Ardho'nakum, Ibu-ibu yang menyusui kamu
  9. Akhwatukum minar radha'ah, Anak perempuaan sepersusuan
  10. Ummahatu binisa'ikum, Mertua (pr)
  11. Anak tiri mu yang masih dalam pemeliharaan, dan istrimu sudah dicampuri
  12. Menantu
  13. Adik atau kakak yang sekandung dari hasil pernikahan (ipar)
Sedangkan untuk Mahram perempuan adalah sebaliknya.

Diharamkan atas kamu (mengawini) ibu-ibumu; anak-anakmu yang perempuan; saudara-saudaramu yang perempuan, saudara-saudara bapakmu yang perempuan; saudara-saudara ibumu yang perempuan; anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang laki-laki; anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang perempuan; ibu-ibumu yang menyusui kamu; saudara perempuan sepersusuan; ibu-ibu isterimu (mertua); anak-anak isterimu yang dalam pemeliharaanmu dari isteri yang telah kamu campuri, tetapi jika kamu belum campur dengan isterimu itu (dan sudah kamu ceraikan), maka tidak berdosa kamu mengawininya; (dan diharamkan bagimu) isteri-isteri anak kandungmu (menantu); dan menghimpunkan (dalam perkawinan) dua perempuan yang bersaudara, kecuali yang telah terjadi pada masa lampau; sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (QS: An-nisa:23).
 Wallahu a'lam bisshawab.

Nama-nama bulan di kalender Hijriyah

Hafal nama2 bulan dikalender Masehi? "Pasti". Hafal nama2 bulan dikalender Hijriyah? "mmmmm..".  Kalender Hijriyah ditetapkan berdasarkan rotasi bulan (Qomariyah). Bahwa setahun ada dua belas bulan, berdasarkan firman allah sebagai berikut:
” إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِنْدَ اللَّهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضَ مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ذَلِكَ الدِّينُ الْقَيِّمُ فَلَا تَظْلِمُوا فِيهِنَّ أَنْفُسَكُمْ “( التوبة :36)
“ Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah ialah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, “ (Q.S. Al-Taubah : 36)
Nama-nama bulan tersebut adalah:
  1. Muharram
  2. Safar
  3. Rabi'ul 'Ula / Rabiul awal
  4. Rabi'ul Tsani / Rabiul Akhir
  5. Jumadil Ula
  6. Jumadil Tsani
  7. Rajab
  8. Sya'ban 
  9. Ramadhan 
  10. Syawal
  11. Dzul Qa'dah
  12. Dzul Hijjah
Sangat penting untuk mengetahui hitungan bulan hijriyah ini karena hal-hal yang terkait ibadah akan dihitung berdasarkan kalender hijriyah (qomariyah) bukan kalender masehi (syamsiyah), seperti kewajiban puasa, haji, perhitungan satu haul perniagaan, masa iddah.
Dalam bulan-bulan itu ada yang disebut bulan-bulan haram. Yang dimaksud dengan bulan haram adalah dimana pada bulan itu diharamkan untuk berperang. Bulan-bulan itu adalah Dhulqa'dah, Dhulhijjah, muharram, dan rajab.

Senin, 04 Juli 2011

JFans United di Pekan Raya Jakarta

We are one, we unite demikian slogan dari JFans atau Japan Fans ini. Acara ini  di meriahkan dengan cosplay, cover dance, band indi yang bawain lagu2 jepang, kabaret dll. Pokoknya semua berbau-bau jepang (yaiyalah masa betawi.. hahaha ) ^^






Yap.. itulah sebagian foto2 cosplayer yang berhasil diabadikan *halah*.. masih banyak banget cosplayer lainnya. Dan ternyata cosplay ini dilomba-in, yang menang akan dikirim ke Singapura untuk mengikuti ajang yang sama.
ini dia para pemenangnya
Bener-bener niat abis ngikutin even ini. Acara dimulai dari jam 2, dan kami dateng dari jam 11 siang.. mantaplah. Akhirnya jam 9 malem udah capek, padahal acara selesai jam 11 malem. yuk mari kita pulang chinguuuu.... arigato gozaimatsu *gk tau cara nulisnya ^^
kalo ini khas sulawesi..wkwkwk *gk nyambung
partner ke PRJ. Gomawo chingu-yahhh (malah pake bahasa korea.. hahahaha)

Jumat, 01 Juli 2011

Ikhtiar Dan Doa

Ikhtiar adalah doa atau ikhtiar sambil berdoa.
Entah ungkapan mana yang lebih tepat dari statement tersebut. Jika kita menginginkan sesuatu, menurut saya aksi kita terhadap sesuatu itu merupakan segalanya. Dengan kata lain, jika kita tidak melakukan apapun mustahil hal yang kita inginkan akan terwujud. Hanya berdiam diri, pasrah, menunggu keajaiban.. fiuh seperti kalah sebelum bertanding.
Lalu bagaimana dengan doa? lagi2, menurut saya... doa juga merupakan salah satu ikhtiar akan suatu pencapaian. Menginginkan sesuatu kemudian hanya berdoa saja, seperti tidak melakukan apapun. Sama seperti orang yang hanya mengadahkan tangan mengharap belas kasihan dari orang lain. Berusaha dengan maksimal, apapun hasilnya akan lebih baik.. karena akan ada proses yang bisa menjadi pelajaran, pengalaman yang tak akan ternilai harganya. Man Jadda wajada. 

Minggu, 05 Juni 2011

KIMCHI Indonesia

My first posting in Juni is about KIMCHI, yeah.... Akhirnya jadi juga nonton KIMCHI (4 Juni 2011 di Istora Senayan), setelah bimbang selama sebulan lebih, tepatnya awal April. Dari pertama kali dapet info dari teman kalo Super Junior bakal ke Indonesia. Hanya satu yg ada dalam pikiran saat itu. Harus Nonton! Mulailah cari-cari info tentang kebenerannya, *takut cuma hoax doank. Ternyata benar, si promotor WProduction-lah yang telah berjasa untuk menghadirkan Super Junior untuk pertama kali di Indonesia. Kamsahamida WProduction ^^
Ternyata gak segampang itu nonton konser mereka karena setelah pihak promotor mengumumkan tentang harga tiket, saya cuma bisa gigit jari :(( (Duit lagi ngepres, lagi banyak pengeluaran, refund JYJ belum dikembalikan jg saat itu *eh malah curcol.. hahaha) Sempat kepikiran mundur aja deh, nunggu SS4 aja. 
Karena masih penasaran jg, saya nekat ikut antrian pembelian tiket di GI. Sekalian untuk beliin teman. Dan ternyata oh ternyata, sold out tribun 2 pada jam 10.00. Padahal harusnya jam 10.00 loket baru buka. Mumpung masih disana, saya antri yg festival 1. Sudah 3 Jam belom ke baris depan jg. Hopeless campur laper plus mikir duit bakalan abis dalam sekejap, saya mundur :(( alias gak jadi beli tiket. Masih penasaran jg, saya coba beli online lewat fanbase, twitter, dll.. eh harganya malah lebih mahal >.< *gak jadi lagi*. Saya stuck sampe H-1. Akhirnya coba untuk mutusin ikutan jemput super junior di Bandara Soetta.
Bener-bener galau saat itu, mulailah buka kaskus. Si agan agan ini ternyata jual tiket kimchi murah, mulai ada pencerahan saat itu. Singkat kata, jam 8 pagi hari H alias 4 Juni 2011 saya deal beli tiket dan jam 10 pagi tiket udah ditangan.. Aigoooo (langsung mules-mules bayangin bakalan ada ditengah2 konser).

Karena udah janji ama teman bakal ikutan jemput dibandara akhirnya saya berangkat. Jam 12 nyampe sana, dan udah rame banget. ELF emang mantaplah pokoknya. Lee Donghae akan tiba jam 13.00 dan yang laennya jam 15.25 . Dan sepertinya bikin saya kapok untuk ikutan acara menjemput artis :p Stalking gak jelas, lari sana lari sini. Teriak sana sini, padahal belom jelas udah dateng apa belom. Alhasil, saya sama sekali  nggak ngeliat oppa oppa SUJU disana. huft. 
Langsung mutung karena mepet juga, jam 5 sore langsung naek damri menuju GBK (perut mules lagi, deg deg-an). Tapiiii Yesss.. KIMCHI, i'm coming ^^ finnaly.
Seperti yang dibilang sebelumnya, acara ini bukan cuma menghadirkan Super Junior saja, tetapi ada juga The boss, X-5, Girls Day, dan Park Jung Min.
Dari kiri: The Boss, X-5, Girls Day, Park Jung Min (agak ke belakang)
Dan inilah keramaian di dalam istora.. jreng jreng jreng... lautan biru


Untuk first perfomer adalah The Boss, kemudian X-5, Girls Day , Park Jung Min, setelah itu adalah yang ditunggu super junior. Sayangnya gak banyak gambar yang saya dapat. Selain bikin saya gak konsen nonton kalo harus sambil motret2, kamera handphone saya juga kurang bagus hasil gambarnya. hahaha. Dan kenapa saya gak dapet satupun foto park jung min :(  
Atas: the boss
Bawah dari kiri: X-5, Girls day
Masing-masing dari mereka membawakan empat lagu. Keren-keren, cakep pula :p Dua jempol deh. Gak rugi nonton mereka karena bagus banget padahal awalnya hanya ingin nonton Suju aja. Ternyata mereka semua tampil all out. Bagus deh pokoknya. Teriakan istora makin bikin suasana heboh.
Yap, setelah penampilan park jung min, edrick si MC bilang: kalo saya teriak super kalian bilang junior. MC: Superrrr, penonton: Junioooor. Bikin merinding disko :)) 
Lampu gelap.. tiba-tiba muncul video permintaan maaf siwon karena tidak bisa ikut menghadiri acara KIMCHI. Teriakan nama Choi Siwon dari penonton pun kompak.. bagoooos
Super Junior membawakan enam lagu: Bonamana, No Other, Perfection, Super Girl, Rukogo, dan Sorry Sorry.
Bonamana

perkenalan member super junior.



whaaaaa.. seneng banget bisa ngeliat mereka dari dekat. Ditambah dengan mereka menyapa kami para penonton dengan bahasa indonesia logat korea. Makin hebohlah istora. "Apa kabar", "Selamat Malam", "Hallo, nama saya.... (Kyu)", "Terima kasih", "Assalamualaikum (Leeteuk)", "Sayang...(kelakuan eunhyuk kalo ini ^^ )"
Dibawah ini adalah record dari perfection, jangan kaget ya nontonnya... berisik banget ;)

Acara ditutup dengan lagu Heal The World -nya michael jackson.
dan dan dan KIMCHI berhasil membuat saya pulang dengan senyum-senyum sendiri *tp saya masih waras* hehehe.. Next SS4 Indonesia. amiiiin

Selasa, 31 Mei 2011

Rasulullah is my doctor

"Allah tidak menurunkan suatu penyakit, kecuali Dia juga menurunkan obatnya." (HR. Bukhari)
Terus terang, saya tertarik membeli buku ini karena saya mengikuti ulasan atau materi yang disampaikan secara langsung oleh penulisnya (Jerry D Gray) di masjid Agung Al-Azhar. Pak Jerry ,Mr. Jerry, atau ust Jerry *jadi bingung manggilnya ^^* begitu antusias menerangkan, begitu ekspresif, dengan logat mirip-mirip cinca laura meyakinkan bagaimana pentingnya seorang muslim harus kembali akan pesan2 Rasulnya, tentunya dalam hal ini adalah mengenai kesehatan. Kita muslim, kita harus percaya sepenuhnya pada Nabi SAW, apa yang diucapkan beliau adalah benar, selalu membawa kemaslahan untuk umat, dan nabi tidak akan berbohong. Di Jaman yang seperti sekarang ini, saat semua orang memikirkan uang, kesehatan seakan menjadi lahan peraup pundi2 uang. Rumah sakit tak pernah sepi. Menurut saya, karena obat yang diberikan dokter semuanya memberi efek samping. Setelah flu, pindah ke perut, pindah ke kepala, dst.
Dibuku ini saya seperti diingatkan kembali akan pesan-pesan yang telah Nabi Muhammad SAW sampaikan,  karena dari berabad-abad lamanya beliau sebenarnya telah memberi tahu kita suatu obat yang bisa menyembuhkan segala penyakit kecuali kematian. Subhanallah. Bahkan telah diterangkan pula dalam AlQuran dan Hadits. Misalnya, betapa bermanfaatnya madu yang dihasilkan oleh lebah sehingga terdapat surat khusus dalam AlQuran untuk membahas hal ini (An-nahl).
Pengobatan yang demikian ini kemudian lebih dikenal dengan tibbun nabi atau pengobatan nabi. Ada beberapa yang bisa saya ingat *selebihnya silakan baca sendiri :)*:
1. Madu
2. Ruqyah (menggunakan ayat2 alquran atau yang telah di ajarkan oleh rasullullah)
3. Bekam
4. Habbatussaudah (biji jintan hitam)

Buah-buahan, sayur adalah sumber dari vitamin. Kuncinya adalah menjaga pola makan, maka mari memulai makan makanan sehat. Dan yang paling penting adalah PERCAYA!

Semoga bermanfaat.

Selasa, 24 Mei 2011

Ke Kuta Bali

Kalo gak ada acara outing acara kantor dari 19 Mei 2011 sampai 21 Mei 2011 mungkin sampe sekarang saya belum pernah tau yang namanya bali, hahahaha. Tapi karena ini acara kantor, jadi berasa kurang liburannya. kebanyakan acara (game) dari kantor, meski dikasih dana untuk jalan2 ke tanjung benoa, pasar seni, dan tugu bom bali...semua serba buru2, demi menangin games T__T. Dan akhirnya tim-ku pun menang juara 3. yay!!
Yah.. foto2 nya kok cuma yg di Kuta doang , yg ditempat lain gak sempat foto2 :((






Rabu, 11 Mei 2011

.htaccess CodeIgniter - PHP

Sekedar sharing penggunaan .htacces di CodeIgniter.
Script dibawah akan mengubah
http://localhost/testing/index.php/login
Menjadi
http://localhost/testing/login
1. Copy paste script dibawah, beri nama .htacess. Letakkan file dibawah folder web kamu. Jika berdasarkan link diatas, maka .htacces berada di testing/.htaccess

<IfModule mod_rewrite.c>
    RewriteEngine On
    RewriteBase /testing/
    #Removes access to the system folder by users.
    #Additionally this will allow you to create a System.php controller,
    #previously this would not have been possible.
    #'system' can be replaced if you have renamed your system folder.
    RewriteCond %{REQUEST_URI} ^system.*
    RewriteRule ^(.*)$ /index.php?/$1 [L]
   
    #When your application folder isn't in the system folder
    #This snippet prevents user access to the application folder
    #Submitted by: Fabdrol
    #Rename 'application' to your applications folder name.
    RewriteCond %{REQUEST_URI} ^application.*
    RewriteRule ^(.*)$ /index.php?/$1 [L]

    #Checks to see if the user is attempting to access a valid file,
    #such as an image or css document, if this isn't true it sends the
    #request to index.php
    RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
    RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
    RewriteRule ^(.*)$ index.php?/$1 [L]
</IfModule>

<IfModule !mod_rewrite.c>
    # If we don't have mod_rewrite installed, all 404's
    # can be sent to index.php, and everything works as normal.
    # Submitted by: ElliotHaughin
    ErrorDocument 404 /index.php
</IfModule>

     2 Pastikan mod_rewrite di server jalan
     3Kosongkan string  $config['index_page'] = '';  di application/config/config.php
Semoga berhasil

Selasa, 10 Mei 2011

Salah Siapa [Part 1]


“Aku takut kalau pulang ke rumah mbak…”,  Jawabnya setelah ku tanya kenapa selaman tidak pulang dan akhirnya nekat  kabur ke rumah tantenya. Padahal rumah tantenya ini harus ditempuh paling tidak 8 jam perjalanan dan ada disebuah desa. Anak ini… masih 13 tahun!
“Kenapa sampai senekat itu, kamu masih terlalu muda adikku sayang?”, tanyaku lagi.
“Aku takut pulang. Aku takut melihat ibu marah. Aku kasihan melihat ayah yang selalu bersikap serba salah dan tidak bisa berbuat apa-apa.  Aku bosan melihat mereka bertengkar ini itu. Aku bosan melihat kakak yang selalu dimarahi. Aku tidak mau pulang. Aku takut dimarahi. Aku mau disini saja..”. Jawabnya sambil menangis memelas.
Speechless…….
“Kenapa kamu malah pergi dari rumah? Bukankah akan menambah masalah?”, tanyaku
“Setidaknya disini aku bisa tenang, walau sementara.  Aku tidak mau menerima pukulan-pukulan itu lagi. Entah sampai kapan. Biarkan aku disini.. hiks hiks”,  jawabnya lagi.
Lagi lagi speechless……. hening
"Pulanglah adekku.. ibu, ayah, kakak-kakakmu. semua mencemaskanmu, mereka menyayangimu", aku hanya bisa menghibur....
"Nggak, itu bohong.. aku nggak mau pulang"..........

Entah bagaimana saya harus menjawab, menghibur, atau hanya sekedar basa basi menenangkannya. Emosi anak 13 tahun kah? Apa yang sebenarnya dipikirkannya, apa yang kemudian menjadi bebannya hingga seperti ini. Bukankah adik ini harusnya sibuk dengan kegiatan sekolahnya, bermain dengan teman-temannya, atau kursus kegiatan diluar sekolah.. Apa yang ada dibenakmu adikku?

*cerita ini terinspirasi dari tetangga sebelah*

Senin, 09 Mei 2011

Lirik kanan kiri

Tulisan ini hanya kopas dari milis alumniku. Tp karena tanpa judul, jadi saya kasih judul sendiri. isinya mudah2an bisa membuat tersenyum. Sebelum membaca, mari tersenyum dulu.. bismillah, deg deg deg an.. yuk lah langsung baca saja :) 

Seorang petani dan istrinya bergandengan tangan menyusuri jalan sepulang dari sawah sambil diguyur air hujan. 

Tiba-tiba lewat sebuah motor didepan mereka. Berkatalah petani kepada istrinya,"Lihat Bu, betapa bahagianya suami istri yang naik motor itu meski mereka kehujanan, tapi mereka bisa cepat sampai dirumah tidak seperti kita yg harus lelah berjalan untuk sampai kerumah." 
Sementara itu pengendara motor dan istrinya yg sedang berboncengan dibawah derasnya air hujan melihat sebuah mobil pick up lewat didepan mereka. Pengendara motor itu berkata kpd istrinya,"Lihat Bu, betapa bahagianya orang yg naik mobil itu,mereka tidak perlu kehujanan spt kita."
Didalam mobil pick up yg dikendarai sepasang suami istri terjadi perbincangan ketika sebuah sedan Mercy lewat,"Lihatlah Bu, betapa bahagia org yg naik mobil bagus itu, pasti nyaman dikendarai tdk spt mobil kita yg sering mogok."

Pengendara mobil Mercy itu seorang pria kaya, dan ketika dia melihat sepasang suami istri yg berjalan bergandengan tangan dibawah guyuran air hujan, pria kaya itu berkata dlm hati,"Betapa bahagianya suami istri itu, mereka dgn mesranya berjalan bergandengan tangan sambil menyusuri indahnya jalan di pedesaan ini, sementara aku & istriku tdk pernah punya wkt utk berduaan krn kesibukan masing-masing."
Kebahagiaan takkan pernah kita miliki jika kita hanya melihat kebahagiaan milik org lain,dan selalu membandingkan hidup kita dengan hidup org lain.


Bersyukurlah senantiasa atas hidupmu, supaya kau tahu dimana kebahagiaan itu berada.

Import Dari Excel ke Database pada CodeIgniter - PHP


Untuk meng-import excel, pastinya menggunakan upload excel form. Contoh sistem upload excel yang saya buat ini masih sederhana. Data akan diupdate jika ada yang sama. Jika tidak, data akan di insert (dianggap sebagai data baru). Sebelumnya lagi-lagi ngingetin agar konfigurasi code igniter di awal seperti database.php, config.php harus sudah benar ^_^
1.  Buat file chapter.php di application/views/. Copy paste script berikut diantara tag <body></body>
<?php  echo form_open_multipart('chapter') . "\n"; ?>
<table>
  <tr>
  td><input type="file" id="file_upload" name="userfile" size="20" /></td>
  </tr>
   <tr>
   <td>&nbsp;</td>
   <td valign="top" >
   <?php echo form_submit('submit', 'Upload'); ?></td>
 </tr>
</table>
<?php echo form_close(); ?>
<?php
if ($this->session->flashdata('msg_excel')){
?>
<div class="msg"><?php echo $this->session->flashdata('msg_excel'); ?></div>
<?php } ?>

2. Buat file chapter.php di application/controllers/
<?php
class Chapter extends CI_Controller {
 function __construct()
 {
   parent::__construct();
   $this->load->model('Querypage');
   $this->load->helper(array('form', 'url', 'inflector'));
   $this->load->library('form_validation');
 }
 public function index()
 {
       if ($this->input->post('submit'))
       {   
$this->do_upload();
       // $this->load->view('chapter', $data);
}
  else
  {
   $this->load->view('chapter', $data);
  }
 }
function do_upload()
{
    $config['upload_path'] = './temp_upload/';
    $config['allowed_types'] = 'xls';
                
    $this->load->library('upload', $config);

     if ( ! $this->upload->do_upload())
     {
            $data = array('error' => $this->upload->display_errors());
            $this->session->set_flashdata('msg_excel', 'Insert failed. Please check your file, only .xls file allowed.');
     }
     else
     {
            $data = array('error' => false);
            $upload_data = $this->upload->data();

            $this->load->library('excel_reader');
            $this->excel_reader->setOutputEncoding('CP1251');

            $file =  $upload_data['full_path'];
            $this->excel_reader->read($file);
            error_reporting(E_ALL ^ E_NOTICE);

            // Sheet 1

            $data = $this->excel_reader->sheets[0] ;
            $dataexcel = Array();
            for ($i = 1; $i <= $data['numRows']; $i++) {
               if($data['cells'][$i][1] == '') break;
               $dataexcel[$i-1]['chapternumber'] = $data['cells'][$i][1];
               $dataexcel[$i-1]['title'] = $data['cells'][$i][2];
               $dataexcel[$i-1]['text1'] = $data['cells'][$i][3];
             $dataexcel[$i-1]['text2'] = $data['cells'][$i][4];
            }
    //cek data
    $check= $this->Querypage->search_chapter($dataexcel);
    if (count($check) > 0)
    {
      $this->Querypage->update_chapter($dataexcel);
      // set pesan
      $this->session->set_flashdata('msg_excel', 'update data success');
  }else{
      $this->Querypage->insert_chapter($dataexcel);
      // set pesan
      $this->session->set_flashdata('msg_excel', 'inserting data success');
  }
  }
  redirect('chapter');
  }
}
?>
 3. Buat file querypage.php di application/models/
<?php
class Querypage extends CI_Model {
    function __construct()
    {
        parent::__construct();
    }
    function insert_chapter($dataarray)
    {
        for($i=1;$i<count($dataarray);$i++){
            $data = array(
                'chapternumber'=>$dataarray[$i]['chapternumber'],
                'title'=>$dataarray[$i]['title'],
                'text1'=>$dataarray[$i]['text1'],
                'text2'=>$dataarray[$i]['text2'],
                'dateinserted' => date('Y-m-d H:i:s', now())
            );
            $this->db->insert('content', $data);
        }
 }
  function update_chapter($dataarray)
      {
        for($i=1;$i<count($dataarray);$i++){
            $data = array(
                'chapternumber'=>$dataarray[$i]['chapternumber'],
                'title'=>$dataarray[$i]['title'],
                'text1'=>$dataarray[$i]['text1'],
                'text2'=>$dataarray[$i]['text2'],
                'dateupdated' => date('Y-m-d H:i:s', now())
            );
            $param = array(
               'chapternumber'=>$dataarray[$i]['chapternumber']
            );
            $this->db->where($param);
           return $this->db->update('content',$data);   
        }
 }
  function search_chapter($dataarray){
        for($i=1;$i<count($dataarray);$i++){
            $search = array(
                'chapternumber'=>$dataarray[$i]['chapternumber']
            );
 }
  $data = array();
  $this->db->where($search);
  $this->db->limit(1);
  $Q = $this->db->get('content');
  if($Q->num_rows() > 0){
  $data = $Q->row_array();
  }
  $Q->free_result();
  return $data;
 }
?>
 keterangan: data akan diupdate jika ada chapternumber yang sama dalam file excel.
4. Download excel reader disini. Ekstrak, kemudian copy paste ke folder application/libraries/
5. Buat folder temp_upload sejajar dengan application, system, css (jika ada)
6. Jangan lupa siapin database-nya
CREATE TABLE `content` (                                 
           `id` int(11) NOT NULL auto_increment,
           `ChapterNumber` int(3) NOT NULL default '0',           
           `Title` varchar(50) default NULL,      
           `Text1` text,                                          
           `Text2` text,
           `DateInserted` datetime default NULL,                  
           `DateUpdated` datetime default NULL,                   
           PRIMARY KEY  (`Code`,`ChapterNumber`),                 
           UNIQUE KEY `ID` (`id`)                                 
 )
7. Done.
8. Jalankan dibrowser http://localhost/namaweb/index.php/chapter
Selamat mencoba :)